Padang – Saat ini trend kasus positif Covid 19 masih tinggi dan masih bertambah setiap harinya. Seperti diketahui salah satu faktor dan usaha yang dapat meningkatkan imun tubuh adalah dengan berolahraga secara rutin.
Hal tersebut disampaikan Direktur Keuangan PT Semen Padang Tubagus Muhamad Dharury dalam sambutannya pada pembukaan webinar dengan tema Latihan Fisik di Era New Normal “Sehat dan Aman”, Jumat (9/10/2020).
Tubagus mengingatkan kepada peserta untuk terus mengupdate pengetahuan terkait virus Covid – 19 ini, termasuk cara mencegahnya.
“Salah satunya dengan berolahraga kita dapat menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh kita,” katanya.
Namun, di era New Normal ini tidak semua tahu pilihan olahraga atau latihan fisik apa yang tepat dan tetap dapat mematuhi protokol kesehatan.
“Oleh karena itu, saya sangat berharap melalui webinar ini dapat memberikan manfaat untuk kita semua, sehingga kita dapat melakukan olahraga dan latihan fisik dengan tepat dan sesuai umur serta kebutuhan kita,” pesannya. (*)