Sawahlunto, majalahintrust.com – Kota Sawahlunto sukses menjadi tuan rumah pelaksanaan Kejuaraan Daerah (Kejurda) Panjat Tebing Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2022 yang diselenggarakan di Arena Panjat Tebing Silo, 24 dan 25 Desember 2022.
Kejurda itu diikuti sebanyak 72 peserta utusan dari delapan Pengurus Cabang (Pengcab) FPTI kabupaten dan kota se-Sumatera Barat yang bertanding pada tiga kategori, yakni kategori Youth, Kids dan Senior.
Wali Kota Sawahlunto Deri Asta yang membuka secara resmi Kejurda Panjat Tebing Sumatera Barat Tahun 2022 menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Pengprov Sumbar sebagai tuan rumah.
“Sawahlunto memiliki sarana dan prasarana yang memadai dan representatif untuk cabang olahraga (cabor) panjat tebing. Yakni fasilitas dinding panjat di Silo Sawahlunto terbilang paling lengkap di Sumatera Barat,” kata Wali Kota Deri.
Keberadaan berbagai jenis fasilitas panjat tebing itu dikatakan Wali Kota Deri Asta dibangun oleh Pemko Sawahlunto bersama beberapa pihak lain yang bersedia turut menjadi donatur/sponsor.
“Fasilitas itu salah satu wujud dukungan Pemko. Di luar fasilitas, Pemko juga menyediakan apresiasi atau reward terhadap atlet dan pelatih yang berhasil meraih prestasi di tingkat provinsi dan nasional,” kata Wali Kota Deri Asta.
Sementara itu, Ketua KONI Sawahlunto Muryanto menyebut atlet-atlet FPTI Sawahlunto tidak pernah menyia-nyiakan dukungan fasilitas yang telah diberikan kepada mereka. Sehingga dalam setiap kompetisi yang diikuti, bisa dikatakan para atlet selalu sukses pulang dengan membawa berbagai medali.
“Kita apresiasi atlet dan pelatih panjat tebing Sawahlunto yang memanfaatkan dengan baik sarana dan prasarana ini sehingga selalu berbuah prestasi. Untuk peserta Kejurda dari kabupaten dan kota se-Sumatera Barat, kami ucapkan selamat bertanding dan selamat menikmati arena dinding panjat di Silo ini,” kata Muryanto.
Ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kota Sawahlunto yang juga Ketua DPRD Kota Sawahlunto Eka Wahyu mengatakan penyelenggaraan Kejurda ini selain untuk menjaring bibit-bibit potensial atlet panjat tebing, juga sebagai wahana evaluasi dan persiapan menuju Pekan Olahraga Nasional (PON).
Pembukaan Kejurda Panjat Tebing Sumatera Barat Tahun 2022 di Sawahlunto turut dihadiri oleh Ketua Harian Pengprov FPTI Sumbar Editiawarman. tri
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.