Padang – Sebanyak 2 unit wastafel Cuci tangan diserahkan oleh Direktur Politeknik Negeri Padang (PNP) untuk ditempatkan di Pasar Tradisional Bandar Buat Kota Padang, Jumat 10 April 2020.
Wastafel tersebut diterima oleh Eri Surya, SE Selaku penasehat Pemuda Pasar Bandar Buat, mewakili masyarakat dan pengunjung serta pedagang dan pembeli yang berbelanja di Pasar Bandar Buat.
Kepada Civitas PNP, Eri Surya mengucapkan terima atas kepedulian dan sumbangsih PNP kepada masyarakat. Beliau juga menambahkan wastafel tsb rencananya diletakkan di dekat los (area) pedagang makanan.
“Sebelumnya PT. Semen Padang juga menyerahkan bantuan galon dan kran cuci tangan yang diletakkan di lapangan parkir pasar,”katanya
Direktur PNP Surfa Yondri mengajak masyarakat khususnya pengunjung pasar untuk peduli akan kebersihan.”bantuan tersebut mungkin nilainya tidak seberapa, namun paling tidak PNP ikut andil dalam pencegahan Covid 19,”jelas Direktur PNP.
Selain wastafel ini, PNP juga telah menyumbangkan bilik desinfektan yang ditempatkan di RSUP M. Djamil Padang. Bilik tersebut ditempatkan di pintu masuk ruang isolasi Paru yg digunakan oleh tenaga medis setelah memakai APD sebelum memasuki ruangan.
“Selain itu kita juga kita sedang menyiapkan beberapa APD untuk didistribusikan kerumah sakit yang ada di Sumatera Barat,”ungkapnya.(ridho)