Pessel, Intrust – Akses jalan nasional Padang-Bengkulu di kawasan Kecamatan Batang Kapas, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat tersendat, Kamis 3 Februari 2022.
Penyebab akses jalan tersebut tersendat karena adanya pohon tumbang berdiameter besar menimpa badan jalan. Peristiwa ini terjadi sekitar pukul 05.30 WIB. Kejadian yang persis terjadi di lereng bukit Kampung Kalumpang, Nagari IV Koto Hilie itu memicu kemacetan.
Dikonfirmasi kepada PPK 2.4 Satuan Kerja (Satker) PJN II pada BPJN Sumatera Barat Suaidi mengatakan, saat ini petugas dari BPBD, warga setempat, unsur PUPR dan petugas kepolisian sedang melakukan pemotongan terhadap potong tumbang tersebut.
“Pohon besar yang menutup badan jalan sudah dipotong oleh petugas di lapangan,” kata Suaidi melalui pesan whats app kepada Intrust.
Ia bersyukur akses jalan dari Kota Padang menuju Bengkulu sudah bisa dilewati kendaraan besar, meskipun masih memakai sistem buka tutup lalu lintas.
“Sudah bisa dilewati berbagai jenis kendaraan. Meskipun masih buka tutup. Karena pohon yang menutup badan jalan sangat besar. Mudah mudahan hari ini sudah selesai,”pungkasnya. (Ridho)
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.