Bukti 100 Hari Bupati Annisa-Leli Arni, Delapan Lokasi Diusulkan, Empat Menara Telkomsel Telah Dibangun
Dharmasraya, majalahintrust.com – Di awal masa kepemimpinannya, Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani, didampingi Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Andre Rosiade, langsung bergerak cepat menyuarakan aspirasi masyarakat terkait kebutuhan akses telekomunikasi.
Dalam kunjungan resmi ke Jakarta, keduanya bertemu langsung dengan jajaran pimpinan Telkomsel untuk menyampaikan proposal pembangunan Menara Telekomunikasi (BTS) di delapan nagari blank spot di Dharmasraya.
Kini, hasilnya mulai terlihat. Dari delapan lokasi yang diusulkan, empat menara telah berhasil dibangun dan salah satunya—di Nagari Sinamar—sudah aktif melayani masyarakat. Ini menjadi bagian penting dari capaian program 100 Hari Kerja Bupati Annisa– Wabup Leli dalam mewujudkan keterhubungan digital yang merata di daerah.
“Alhamdulillah, separuh dari target sudah terlaksana. Sisanya akan kita perjuangkan agar bisa direalisasikan secara bertahap,” ujar Bupati Annisa Suci Ramadhani.
Bupati juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Anggota DPR RI Andre Rosiade yang telah ikut menjembatani komunikasi dengan Telkomsel dan terus mengawal proses ini dari tingkat pusat.
“Terima kasih kepada Bapak Andre Rosiade atas dukungan politiknya yang sangat konkret, serta kepada Telkomsel dan Mitratel atas kerja teknis dan kesungguhan di lapangan. Ini bentuk kolaborasi nyata antara pusat dan daerah,” imbuh Bupati. mbk
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.