Diinisiasi Letjen TNI (Purn) Doni Monardo, Djarum Foundation Serahkan Pengelolaan Pohon Trembesi Kepada BPJN Sumbar
Padang, majalahintrust.com -Bakti Lingkungan Djarum Foundation (BLDF) melalui program Djarum Trees For Life (DTFL) sudah menyelesaikan penanaman 2.020 pohon trembesi di Kota Padang.
Pihak BLDF pun melakukan serah terima kepada Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Sumatera Barat, Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) pada Selasa (7/2/2022). Acara ini juga turut dihadiri oleh Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah dan Wako Padang Hendri Septa, serta Kasi Preservasi dan Peralatan BPJN Sumbar Ricky Shuhendry.
“Pohon trembesi ini telah tersebar sepanjang 27 Km di kawasan Bypass, penanaman pohon trembesi ini juga sangat membantu bagi kehidupan yang akan datang, terutama bagi anak-cucu kita nantinya,” ungkap Hendri Septa, Selasa (7/2/2023).
Hendri menyebut, penanaman pohon trembesi itu merupakan kolaborasi dengan Djarum Foundation. Pohon tersebut telah ditanam sejak tahun 2018.
“Dengan adanya pohon ini dapat menyerap karbondioksida sebanyak 28,5 ton pertahun,” sebutnya.
Pemko Padang mengucapkan terima kasih kepada Djarum Foundation dan Letnan Jenderal TNI (Purn) Doni Monardo. Djarum Foundation telah ikut menghijaukan Kota Padang.
Sementara itu Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi Ansharullah turut mengucapkan terimakasih kepada Djarum Foundation. Selama ini Padang telah menjadi hijau dan Djarum Foundation telah mengurangi panas bumi.
“Dengan penghijauan yang dilakukan selama ini dapat mengurangi panas, karena Padang berada di daerah pantai. Semoga kedepannya akan ada kerjasama lagi sehingga dapat menghijaukan Sumbar,” tukuk Gubernur Sumbar.
Vice President Director Djarum Foundation, Supandji Fransiskus Xaverius menyatakan program penanaman trembesi membutuhkan perawatan. Melalui program penanaman pohon trembesi diharapkan dapat memberikan suasana yang sejuk terutama bagi pengendara.
“Kami mempunyai jalan trembesi mulai dari Kudus ke arah barat sampai dengan Merak dan Banyuwangi dengan total 1300 km. Pada Tahun 2010-2015 menghijaukan Trans Java dan ke depan ada Trans Sumatera sepanjang 2800 km, pekerjaan ini sangat kecil dibandingkan kerusakan bumi yang sudah terjadi walaupun kecil namun manfaatnya sangat besar,” ujar Supanji.
Kemudian Letnan Jenderal Doni Monardo menyebut bahwa cukup banyak anggota Korem yang turut melakukan penanaman pohon. Semua itu butuh kerja keras untuk mengembalikan ekosistem. Dengan adanya pohon trembesi ini merupakan langkah yang tepat untuk mengurangi kerusakan.
“Menanam pohon akan menjadi kebaikan kita di masa yang akan datang, sayangi bumi kita ini, mari jaga alam maka alam akan jaga kita,” harapnya.(r)
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.