Sawahlunto, majalahintrust.com –
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sawahlunto berikan bimbingan teknis (bimtek) membaca nyaring untuk guru, pegiat literasi dan orang tua. Bimbingan teknis digelar selama satu minggu, dibuka oleh Wali Kota Sawahlunto Riyanda Putra di Perpustakaan Adinegoro, Senin (21/4).
Dalam sambutannya, Wako Riyanda mengatakan komitmen pemko untuk terus mendorong peningkatan indeks literasi masyarakat. Menurutnya, literasi memegang peranan penting dalam membentuk kualitas sumber daya manusia (SDM) yang unggul.
Ia menyebut para guru PAUD, Taman Kanak-kanak, orang tua dan pegiat literasi sebagai peletak pondasi dasar bagi anak dalam mengajarkan membaca nyaring.
“Kami harapkan, dengan bimtek membaca nyaring yang tengah dikembangkan ini dapat menjadi alat untuk membangun budaya literasi yang berkelanjutan,” ucap Wako Riyanda.
Sementara itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sawahlunto, Jhon Hendri mengungkapkan kegiatan ini diikuti oleh 150 peserta yang dibagi ke dalam enam angkatan dengan masing-masing berjumlah 25 orang.
“Bimtek ini menghadirkan dua pemateri dari Provinsi Sumatera Barat yang berpengalaman di bidang membaca nyaring, yakni Wulan Mulya Pratiwi dan Jumita Rahmi,” tutur Kadis Jhon Hendri. tri
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.