Sawahlunto, majalahintrust.com – Dinas Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Ketenagakerjaan (PTSP-Naker) Kota Sawahlunto yang berkolaborasi dengan Balai Pelatihan Vokasi dan Produktifitas Padang Kementrian Ketenaga kerjaan akan membuka pelatihan berbasis kompetensi kepada angkatan kerja baru Kota Sawahlunto.
Kepala Bidang Tenaga Kerja Peto Lubis menyebut untuk tahun ini ada beberapa item pelatihan yang akan dilaksanakan yang dipusatkan di Balai Latihan Kerja (BLK) Simpang Napar Kota Sawahlunto.
Ia menambahkan pada Februari terdapat 4 paket pelatihan berbasis kompetensi yang terdiri dari pelatihan kejuruan otomotif sebanyak 1 paket, pelatihan kejuruan las/welding 1 paket dan pelatihan kejuruan bangunan 2 paket.
“Surat undangan pendaftaran juga telah disebarkan ke semua kantor desa/kelurahan. Untuk itu kami mengimbau kepada generasi muda yang berminat mengikuti pelatihan ini, diharapkan dapat memanfaatkan kesempatan tersebut dengan bersungguh sungguh,” ucap dia saat ditemui, Kamis (22/1).
Kemudian ia mengungkapkan terkait anggaran yang digunakan untuk pelatihan ini adalah murni bersumber dari anggaran penyelenggaraan kegiatan pelatihan dari APBN, melalui Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Padang
“Kami berharap melalui pelatihan yang diberikan ini akan dapat meningkatkan tenaga kerja dengan SDM yang handal sehingga berdampak terhadap tenaga kerja yang produktif, selain itu melalui kegiatan ini, mampu menciptakan lapangan pekerjaan,” tuturnya.
Dinas PTSP-Naker Kota Sawahlunto juga akan mengadakan pelatihan-pelatihan lainnya yang akan dilaksanakan di BLK Kota Sawahlunto. Seperti pelatihan operator alat berat dan juga paket berbasis wirausaha, yang sampai saat ini masih dalam tahapan komunikasi dengan pihak-pihak terkait. tri