Padang, majalahintrust.com — Kolaborasi bakal calon Ketua KONI Sumbar Hamdanus berduet dengan Anandya Dipo Pratama gelar silaturahmi dan ramah tamah dengan Ketua KONI Kabupaten/Kota se-Sumatera, Sabtu (22/2/2025).
Hadir pada kesempatan tersebut, 14 pengurus KONI se Sumbar, Ketua Tim Pemenangan Editiawarman, Sepsri Gubernur Reido Deskumar, serta sejumlah cabang olahraga yang mendukung Hamdanus – Dipo.
Kepada sejumlah media, pertemuan dengan KONI daerah se Sumbar ini sebagai langkah awal membangun komunikasi, sekaligus juga memaparkan program yang akan dijalankan nantinya jika dipercaya mengurus KONI Sumbar
Mantan Anggota Komisi V DPRD Sumbar yang membidangi olahraga itu juga menyebut, visi yang akan dijalankan tentu kemajuan olahraga Sumbar dan meningkatkan Kesejahteraan Atlet. Tentunya yang pasti, dukungan gubernur dan wakil gubernur Sumbar serta DPRD Sumbar sangat diperlukan, guna mewujudkannya.
“Insya Allah dukungan untuk kita dari pemangku kebijakan Sumbar sudah ada. Tinggal lagi bagaimana kita seayun selangkah dengan cabang olahraga serta KONI daerah,” kata Hamdanus yang juga mantan atlet aletik Sumbar itu.
Hamdanus menilai, saat ini banyak atlet di Sumbar yang masih jauh dari kata sejahtera. Meski telah mengharumkan nama daerah di berbagai ajang, perhatian terhadap mereka dinilai masih minim.
Oleh karena itu, jika dipercaya memimpin KONI Sumbar, dirinya berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan atlet, memberikan fasilitas yang lebih baik, serta menciptakan ekosistem olahraga yang lebih profesional.
Anandya Dipo Siap Bantu KONI Sumbar
Sementara itu, Anandya Dipo Pratama bukan orant baru untuk olahraga Ranah Minang. Pria yang akrab disapa DIPO saat ini menjabat sebagai Wakil Bendahara Umum (Wabendum) Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Sumbar, Wabendum Ikatan Keluarga Minang (IKM) Pusat, serta seorang advokat. Ia juga berlatar belakang atlet karate di masa muda dulunya.
Dipo juga dikenal memiliki jaringan luas di tingkat nasional . Kedekatannya dengan berbagai pihak di pusat dinilai bisa menjadi keuntungan bagi perkembangan olahraga Sumbar, terutama dalam mendapatkan dukungan dan anggaran lebih besar dari pemerintah pusat.
Kepada wartawan Dipo mengatakan, akan melakukan digitalisasi secara keseluruhan di KONI Sumbar.
” Insya Allah, Kita akan melakukan transparansi dan digitalisasi baik dari sistem maupun keuangan hingga pengadaaan,” kata Dipo.
Ia juga mengatakan, bila mana diamanatkan bersama Hamdanus akan melakukan gerak cepat agar pelaksanaan Porprov di tahun 2025
” Karenakan sudah tiga periode tidak menggelar iven bergengsi tersebut, para atlet pun juga sudah tak sabar tampil di ajang ini. Beruntungnya, lampu hijau untuk penyelenggaraan Porprov tahun 2025 ini juga sudah mendapat lampu hijau dari Gubernur dan Wakil Gubernur Sumbar,” pungkasnya.
Sementara itu, Sekretaris Pribadi (Sespri) Gubernur Sumbar, Reido Deskumar, yang turut hadir dalam pertemuan tersebut, menyebut bahwa kehadirannya bertujuan untuk melihat kapasitas pasangan Hamdanus-Dipo.
Ia menilai keduanya memiliki kompetensi dan pengalaman yang cukup untuk memimpin KONI Sumbar di masa mendatang.
“Kami ingin melihat bagaimana kesiapan mereka, dan sejauh ini, pasangan ini menunjukkan bahwa mereka memiliki kapasitas untuk membawa perubahan di KONI Sumbar,” ujar Reido.(rs)
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.