Sawahlunto, majalahintrust.com – Demi kelancaran Pilkada 2024, Kapolres Sawahlunto AKBP Purwanto Hari Subekti memimpin apel pergeseran pasukan pengamanan Pungut Suara Pilkada tahun 2024 di Mapolres Sawahlunto, Selasa (26/11). Apel serpas (pergeseran pasukan) ini dilaksanakan dalam rangka pelaksanaan pengamanan di 111 Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Kapolres Sawahlunto mengungkapkan bahwa pihaknya telah memploting 160 personel ditambah 90 personel dari Polda Sumbar untuk mengamankan rangkaian pemungutan suara di seluruh TPS. Nantinya dalam pelaksanaan tugas, personil Polri juga akan dibantu oleh 222 personil Linmas dan dibackup oleh Personel TNI.
“Pilkada serentak tahun 2024 merupakan salah satu ajang demokrasi masyarakat dalam menentukan kepala daerah untuk masa jabatan 5 tahun ke depan. Oleh karena itu kita sebagai personil Polri berkewajiban untuk mengamankan jalannya Pilkada serentak tahun 2024 di Kota Sawahlunto,” ucap Kapolres.
Ia turut memberikan penekanan kepada seluruh personel untuk dipedomani guna mendukung keberhasilan pelaksanaan Pengamanan Tahap Pungut Suara Pilkada Serentak Tahun 2024 di wilayah hukum Polres Sawahlunto.
“Jaga stamina, fisik dan mental selama pengamanan. Lakukan deteksi dini terhadap dinamika dan fenomena konflik dengan pencegahan prediktif, pelayanan kepada masyarakat, koordinasi dan kerjasama dengan semua pihak. Selalu satukan visi dan tujuan demi keberhasilan pelaksanaan pengamanan Pilkada 2024,” tuturnya. tri
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.