Bandung, majalahintrust.com – Kepala Redaksi Detik Jabar Baban Ganda Putra menyampaikan apresiasi atas kunjungan wartawan Tanah Datar ke redaksi Detik.com dalam rangka silaturahmi dan berbagi pengalaman dalam bidang media digital
Hal itu disampaikan Kepala Redaksi Detik.com Jawa Barat Baban Ganda Putra Waktu menerima kunjungan studi Komparativ 54 wartawan Tanah Datar di hari kedua di Aula Detik.com
Studi Komparativ Wartawan Tanah Data dipimpin Asisten III Setda Tanah Datar Jasrinaldi SH, Sekretaris Kominfo Lovely Harmen ST, MT, Kabag Prokopim Dedi Triwidono, Kabid IKP Riri Yanti Zahrul Aks M.Ikom, Kabid Persendian Renti Emelia dan sejumlah pendamping lainnya
Menurutnya DetikJabar launching Sabtu 26 Maret 2022 dan perkembangan sangat direspon oleh masyarakat Jawa Barat. “Kita punya 32 orang karyawan, 16 personilnya tetap bertugas di kantor sedang selebihnya wartawan peliput,” ujar Baban.
DetikJabar merupakan perwakilan perusahaan media digital Indonesia yang dimiliki oleh anak perusahaan CT Corp, Trans Media. Detikcom adalah portal berita daring dan menerbitkan berita terkini.
Portal ini secara konsisten berada di peringkat 10 situs web paling banyak dikunjungi di Indonesia dan termasuk dalam 250 teratas di dunia.
Situs ini menerima sekitar 180 juta kunjungan perhari. Dan dari Survei Reuters Institute tahun 2021 menempatkan Detikcom sebagai sumber berita daring yang paling banyak digunakan di Indonesia dari 16 outlet teratas.
Struktur organisasi dan mekanisme alur pemberitaan yang baik memungkinkan detikcom menjalankan pemberitaan sedemikian rupa. Sebagai media yang terus menerus menyampaikan informasi setiap saat, maka detikcom memiliki deadline yang terus menerus setiap saat. Mereka berprinsip lebih cepat lebih baik, tapi tetap harus akurat. Alur proses pemberitaan detikcom cukup efisien
tanpa meninggalkan tahapan penting
Detikcom bisa menjalankan fungsi dengan baik karena ditunjang teknologi aplikasi yang dapat mengetahui jenis dan frekuensi berita yang diakses publik
Dari menit ke menit update 24 jam per hari. Saat ini, ada sekitar 500 informasi/artikel dilayani per hari sehingga menjadi jembatan bagi masyarakat Indonesia di berbagai belahan dunia untuk mengetahui situasi terakhir di Indonesia.
Asisten III Setda Tanah Datar Jasrinaldi menyampaikan terima kasih kepada seluruh unsur Pimpinan DetikJabar yang telah menerima kunjungan studi komparativ wartawan Tanah Datar
Karena studi komparativ ini juga untuk menambah wawasan dari wartawan yang bertugas di Tanah Datar sebagai mitra pemerintah Daerah dan wartawan ini pulalah yang mempublikasi kegiatan dan kesuksesan pembangunan Tanah Datar melalui berbagai progul Tanah Datar.
“Alhamdulilah kami sangat senang banyak masukan yang kami terima dari pencerahan yang disampaikan terkait dengan media online detik. Dan perkembangan begitu pesat untuk memberikan penyebaran informasi kepada masyarakat,” ujar Jasrinaldi.
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan cindera mata dari Pimpinan Rombongan Jasrinaldi kepada Kepala Redaksi Detik Jabar Baban Ganda Putra. M.Dt
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.