Dharmasraya, majalahintrust.com – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Andalas (Unand) dan Institut Seni Indonesia (ISI) Padang Panjang, meriahkan HUT RI ke 78 di Lapangan Datuak Nan Sambilan Nagari Gunung Medan, Kecamatan Sitiung, Sabtu (19/08).
Dalam acara panggung gembira yang digagas pemuda nagari tersebut turut hadir tokoh masyarakat itu yaitu H.Adi Gunawan, Wali Nagari Gunung Medan Khairul Rasyid Dt.Sinaro, Anggota BANMUS, Kepala Jorong serta masyarakat.
Kegiatan yang melibatkan seluruh lapisan masyarakat Nagari Gunung Medan terutama pemuda itu diisi dengan acara penampilan kesenian dari seluruh anak anak jorong yang ada di Nagari Gunung Medan.
Menurut Ketua Pemuda Nagari Gunung Medan Mudasrianto, acara tersebut dapat terlaksana dengan baik berkat dukungan dari tokoh masyarakat, pemuda serta Mahasiswa KKN Unand dan ISI Padang Panjang.
Rangkaian kegiatan katanya, dimulai sejak Sabtu (19/08) pagi dengan gerak jalan santai yang dimulai dari Halaman Mesjid Nurul Aman sampai ke Lapangan Datuak Nan Sambilan. Kemudian malamnya acara pembukaan oleh Wali Nagari Gunung Medan Khairul Rasyid Dt Sinaro.
Pada Minggu (20/08) ulasnya, acara dilanjutkan dengan pawai anak nagari dengan finish di Lapangan Datuak Nan Sambilan dengan berbagai acara anak anak. Malam terakhir acara ditutup dengan KIM berhadiah.
Ketua Pemuda Nagari Gunung Medan Mudasrianto menyampaikan apresiasi kepada seluruh masyarakat Gunung Medan yang sudah mendukung kesuksesan acara tersebut dan juga menyampaikan ucapan terimakasih.
Wali Nagari Gunung Medan, Khairul Rasyid Dt Sinaro menyampaikan apresiasi kepada seluruh masyarakat Gunung Medan terutama pemuda yang sudah bisa membuat acara dengan meriah dan dapat menghibur masyarakat dalam rangka memperingati HUT RI ke 78.
Ia berharap semangat pemuda itu dapat dipertahankan dan ditingkatkan untuk kekompakan pemuda nagari. mbk
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.