Gorontalo – Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meresmikan Rumah Susun Sewa (Rusunawa) Asrama Putri Universitas Muhammadiyah Gorontalo di Kabupaten Gorontalo, Jumat (1/2/2019). Hadir pula Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, dan Gubernur Gorontalo Rusli Habibie.
Usai peresmian Presiden Jokowi meninjau Rusunawa tersebut hingga ke lantai dua. Setelah itu, Presiden menandatangani prasasti sebagai tanda diresmikannya Rusunawa yang memiliki empat lantai dan jumlah kamar sebanyak 50 unit tipe 24.
Presiden Jokowi mengatakan fasilitas rusun diperlukan untuk mahasiswa sebagai bagian dari program pengembangan SDM. Dikatakan Presiden, pada tahun 2019 direncanakan pembangunan rusun sebanyak 300 tower.
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan, pembangunan rusun disamping untuk pekerja, MBR (Masyarakat Berpenghasilan Rendah), TNI/Polri, juga diperuntukkan untuk mahasiswa dan santri. Hal ini merupakan bentuk perhatian dan keseriusan pemerintah dalam penyediaan rumah dan penataan kawasan lingkungan pendidikan.
“Tahun 2018 lalu ada 275 tower rusun yang dibangun, 30 persennya merupakan rusun mahasiswa dan ponpes,” kata Menteri Basuki.
Rusun yang diresmikan dibangun pada tahun 2018 dengan luas lahan 512 m2 dengan anggaran Rp 14 miliar. Rusun telah dilengkapi fasilitas dasar yakni jaringan air bersih, sanitasi dan listrik. Selain itu setiap kamar juga telah disediakan meubelair, seperti lemari, meja, kursi, dan tempat tidur di masing-masing kamarnya.
Pada periode tahun 2015-2018, Kementerian PUPR telah membangun 10 Rusun dengan jumlah kamar 523 unit di Provinsi Gorontalo. Tahun 2015 dibangun 2 Rusun yakni Rusun Polres Pohuwato dan Polres Boalemo. Tahun 2016, dibangun 2 Rusun yakni Rusun Lanal Gorontalo dan Politeknik di Kabupaten Bone Bolango. Tahun 2017, 2 uni yakni Rusun MBR Kota Gorontalo dan Rusun Pekerja di Kabupaten Gorontalo.
Tahun 2018, sebanyak 4 rusun yakni Rusun mahasiswi Unmuh Gorontalo, Rusun MBR Pemkab Gorontalo, Rusun MBR Pemkab Gorontalo Utara dan Rusun MBR Pemkab Pohuwato. (*)