Sawahlunto, majalahintrust.com – Polres Sawahlunto menggelar apel upacara pisah sambut Kapolres Sawahlunto dari AKBP Purwanto Hari Subekti kepada AKBP Simon Yana Putra di Mapolres Karang Anyar, Rabu (16/4).
Dalam perpisahannya, AKBP Purwanto Hari Subekti menyampaikan permintaan maafnya kepada seluruh personil Polres Sawahlunto saat ia menjabat selama 2 tahun 9 bulan 10 hari. Dengan kepemimpinan yang baru ia berharap tidak ada perbandingan dan selalu mendukung kebijakan dari Kapolres Sawahlunto.
“Apabila ada salah selama memimpin mohon dimaafkan. Kita berhasil menorehkan beberapa prestasi dan penghargaan yang dicapai bersama.
Saya berharap rekan-rekan tidak membandingkan kepemimpinan nantinya,” ucap AKBP Purwanto Hari Subekti.
Sementara itu, Kapolres Sawahlunto AKBP Simon Yana Putra mengatakan bahwa sebagai sebuah organisasi, semua elemen harus bersama bekerja dan sama-sama bekerja baik internal maupun eksternal.
“Mari kita rangkul semuanya dalam rangka melaksanakan tugas-tugas kepolisian. Dan juga kami harap kehadiran kami dapat diterima di keluarga besar Polres Sawahlunto,” kata AKBP Simon Yana Putra.
AKBP Purwanto Hari Subekti selanjutnya akan bertugas sebagai Kapolres Dharmasraya, sementara AKBP Simon Yana Putra sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Tanah Datar. tri
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.