Dharmasraya, majalahintrust.com – Setelah memasak rendang daging sebanyak 1,4 ton, Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan bersama Forkopimda langsung meluncur ke Cianjur Jawa Barat, Selasa (29/11).
Setibanya di Cianjur, ia langsung menuju Rumah Dinas Bupati Cianjur guna menyerahkan bantuan tersebut secara simbolis. “Alhamdulillah bantuan rendang dari Dharmasraya sudah sampai dan sudah diserahkan kepada Bupati Cianjur,” ucap Bupati Sutan Riska Tuanku Kerajaan dalam akun FB nya.
Dikatakannya kepada Bupati Cianjur, agar bantuan rendang tersebut segera disalurkan kepada masyarakat Cianjur yang terkena musibah gempa agar dapat dinikmatinya.
Semoga ulasnya, makanan khas Minangkabau itu bisa sedikit meringankan beban para korban gempa Cianjur.
Dikatakannya, ia sempat bertemu dan menyemangati para korban di tenda-tenda pengungsian. Insya Allah mereka diberi kekuatan dan kesabaran dalam menghadapi musibah ini.
“Mari kita berdoa dan bergotong royong membantu saudara-saudara kita yang ditimpa bencana,” tutupnya. mbk
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.