Tanahdatar, majalahintrust.com – Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian meminta seluruh OPD untuk menindak lanjuti arahan Menteri Dalam Negeri untuk mensiasati ketersediaan beberapa komoditi pokok yang menjadi pemicu inflasi.
Hal itu disampaikan Wabu Richi seusai mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Daerah Tahun 2023 bersama Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian secara virtual di aula Eksekutif kantor Bupati Senin (27/3)
Sebelumnya Mendagri Tito mengingatkan Kabupaten dan Kota untuk mensiasati ketersediaan beberapa komoditi pokok yang menjadi pemicu inflasi. Hal itu juga diperkuat dengan paparan BPS, Kementan dan beberapa kementerian lainnya.
“Menyangkut ketersediaan pangan terutama bahan pokok umumnya mencukupi. Namun ada beberapa komoditi seperti cabe merah, beras dan daging ayam yang patut diwaspadai agar jangan terjadi kelangkaan dan memicu inflasi,” ujar Mendagri seperti ditirukan Wabup Richi.
Dalam kaitan itulah Wabup Richi Aprian berharap kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk menindaklanjuti arahan dari Mendagri.
“Dari arahan pak Menteri, kita di daerah diharapkannya untuk mendata kondisi ril di lapangan tentang kondisi komoditas yang surplus ataupun terjadi kekurangan,” sampainya.
Setelah memperoleh data yang akurat maka akan dapat dilakukan langkah-langkah selanjutnya terhadap berbagai komoditi yang dihasilkan oleh para petani di Tanah Datar.
“Sekiranya minus harus ada langkah mengatasinya. Dan sebaliknya jika surplus tentunya kerjasama dengan beberapa daerah lain untuk memasarkan produk hasil pertanian petani kita harus dimaksimalkan,” ujar Wabup lagi. M.Dt
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.