Tanah Datar, majalahintrust.com – Wakil Bupati Tanah Datar Richi Aprian mengingatkan Kabupaten Tanah Datar termasuk salah satu daerah rawan bencana dan sangat dibutuhkan kewaspadaan bersama, lebih baik mencegah dari pada mengobati.
Hal tersebut disampaikan Richi Aprian waktu membuka pembekalan bagi relawan dan satgas penanggulangan bencana nagari se Kabupaten Tanah Datar. Acara ini juga dihadiri Kabid Kedaruratan dan Logistik Yuldoni Putra, Camat Rambatan Roza, Wali Nagari III Koto Wili, Wali Nagari Balimbing, puluhan relawan dan satgas.
Wabup Richi menyebutkan sebelum terjadinya suatu bencana kewaspadaan sangat dibutuhkan dan harus siap dengan terjadinya bencana. “Alhamdulillah di Tanah Datar sudah terbentuk Forum Relawan Penanggulangan Bencana (FRPB) yang berasal dari nagari-nagari. Saya selaku pemerintah daerah mendukung dan mengapresiasi terbentuknya forum ini,” ujarnya
Pemerintah daerah menyambut baik FRPM karena ini merupakan salah satu tanggung jawab kita dalam melakukan mitigasi bencana. Apalagi di Tanah datar banyak gunung marapi, jalur patahan gempa dan ini pekerjaan yang mulia.
Kepada instansi terkait Wabup Richi mengharapkan untuk turun kembali ke lapangan mengecek, mengurai peta mitigasi dan jalur evakuasi dengan rambu-rambu untuk mengambil langkah antisipatif kemungkinan yang akan terjadi.
Selain itu, kepada wali nagari untuk mengaktifkan kembali satgas nagari untuk antisipasi kesiapsiagaan apabila bencana terjadi dan mensosialisasikan waspada terhadap bencana yang tidak bisa diprediksi.
Sebelumnya Ketua FRPM Tanah Datar Efrizal menyampaikan FRPB merupakan suatu forum yang satu satunya di Sumbar dengan tujuan ikut andil dalam penanggulangan bencana sosial kemanusiaan dan membantu pemerintah dan mitra BPBD.
” FRPB merupakan suatu relawan kemanusiaan bersama Satgas Nagari untuk membantu pemerintah dalam menanggulangi bencana,” ungkapnya.
Kegiatan ini diikuti relawan dan Satgas Nagari se Tanah Datar yang dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 10-13 Maret 2023 berlokasi di Puncak Aua Sarumpun.
Wali Nagari III Koto Wili juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada FRPM yang telah memilih lokasi untuk kegiatan pembekalan untuk relawan dan satgas.
“Lokasi yang dipilih ini merupakan sangat strategis untuk pembekalan karena nagari III Koto daerah rawan bencana,” ujarnya lagi M.Dt
Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.